Berita Terbaru!! :
Home » » CDC Adakan Seminar Pendidikan

CDC Adakan Seminar Pendidikan

Admin by Unknown on Tuesday 13 January 2015 | 14:55

Seminar Pendidikan yang diselanggarakan oleh
Career Development Center UNM, Selasa (13/1).
(Foto: Andi Nurfadillah-Profesi) 
PROFESI-UNM.COM - Career Development Center (CDC) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan seminar pendidikan di Ballroom Menara Pinisi UNM Lantai 11, Selasa (13/1).

Seminar yang diadakan kesepuluh kalinya ini, mengangkat tema “Strategi Melejitkan Motivasi Berprestasi Siswa”.  Muhammad Abdul Karim M, salah satu anggota CDC mengatakan, motivasi belajar siswa harus ditingkatkan oleh guru agar berprestasi.

"Kami mengangkat tema tersebut untuk membangkitkan kembali semangat para mahasiswa untuk berprestasi setinggi mungkin dan juga mengajarkan para calon guru yang hadir di sini untuk belajar memotivasi anak didiknya," ungkap Karim.

Dalam seminar tersebut dihadiri langsung oleh motivator muda UNM, Hillman Wirawan dan Muhammad Jufri, praktisi pendidikan dan guru besar Psikologi. Acara ini diikuti pula Mahasiswa Pasca sarjana UNM, serta mahasiswa Stikes Mega Resky. (*)

*Reporter: Fahril




Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap