Berita Terbaru!! :
Home » » Accounting Fair Ajang Siswa Jadi Akuntan Profesional

Accounting Fair Ajang Siswa Jadi Akuntan Profesional

Admin by Bung Ari on Tuesday, 13 January 2015 | 02:10

UNM.
(Int.)
PROFESI-UNM.COM - Himpunan Mahasiswa Pendidikan Akuntansi (Himapsi) Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Negeri Makassar (UNM) akan menggelar Accounting Fair 2015. Lomba akuntansi tingkat SMA/SMK/MA se-kawasan Indonesia Timur ini akan berlangsung tanggal 6-8 Februari 2015 mendatang di kampus UNM Gunung Sari.

Ketua Panitia, Hidayatullah, mengungkapkan, Accounting Fair merupakan ajang untuk meningkatkan pengetahuan dan pengalaman siswa agar menjadi akuntan profesional. "Kegiatan ini untuk membangun siswa-siswi tersebut agar akuntansinya bisa lebih profesional untuk Asean Economic Comunity,"ungkap mahasiswa jurusan akuntansi ini.

Ia juga menambahkan, Accounting Fair kali ini akan dikemas dalam konsep yang berbeda dari tahun sebelumnya. Selain lomba team dan lomba individu, siswa-siswi diajak untuk kunjungan ke beberapa tempat.

"Jika tahun lalu konferensi guru-guru, tahun ini kita adakan konsep City Tour dengan mengajak siswa-siswi kunjungan ke beberapa tempat yang berkaitan dengan pengelolaan akuntansi seperti di Bank Indonesia dan Pajak," tuturnya.

Kegiatan ini mengangkat tema "Improve Your Skill and For The Future Accountant Professional" dengan target peserta 300 orang.

*Nurfatanah Taslim



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap