Berita Terbaru!! :
Home » » Hasil TPA Bappenas Diumumkan 29 Januari

Hasil TPA Bappenas Diumumkan 29 Januari

Admin by Thinkpedia Indonesia on Sunday, 25 January 2015 | 22:29

Tes Potensi Akademik (TPA) Bappenas.
(Foto: Awaluddin Rahman - Profesi)
PROFESI-UNM.COM - Hasil Tes Potensi Akademik (TPA) Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas) yang dilaksanakan pagi hingga siang tadi akan diumumkan pada kamis, (29/1) mendatang. Hasil Tes ini akan diumumkan melalui panitia penyelenggara Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA).

Ketua penyelenggara, A.Mu'nisa mengatakan, hasil tes tidak menggunakan sistem kelulusan. "Tes ini tidak memakai sistem lulus atau tidak lulus. Tapi, menggunakan sistem skor, biar rendah skornya tetap dapat sertifikat dari bappenas," ungkapnya.

Ia menambahkan ketentuan kelulusan TPA Bappenas ditentukan oleh Bappenas dan Program Pascasarjana (PPs), "yang tentukan lulus tidaknya itu pas pada saat peserta mendaftar di Kementerian atau diprogram Pascasarjana UNM,"paparnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan, yang mendapatkan skor tertinggi bisa memilih mendaftar di instansi yang diminati, "yang dapat skor tinggi itu bisa daftar di instansi yang di minati dengan memperlihatkan seritifikatnya, "tambahnya. (*)

*Reporter : Awaluddin Rahman



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap