Berita Terbaru!! :
Home » » Milad ke-29, Sintalaras UNM Gelar Tudang Sipulung

Milad ke-29, Sintalaras UNM Gelar Tudang Sipulung

Admin by Yasir Bakekok on Friday 20 December 2013 | 02:11

Ketua Umum UKM Sintalaras UNM, Faisal saat memberi sambutan pada pembukaan Tudang Sipulung
dalam rangka peringatan hari lahir UKM Sintalaras UNM yang ke-29 di Gedung Sao Panrita UNM, Kamis (19/12).
(Fadli - Profesi)

PROFESI-UNM.COM - Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Sintalaras UNM menggelar Tudang Sipulung, Kamis, (19/12) di Gedung Sao Panrita UNM. Kegiatan kumpul bersama keluarga besar UKM Sintalaras ini juga merupakan rangkaian pembukaan Milad ke-29 LK universitas yang bergerak di bidang lingkungan hidup itu.

Dalam sambutannya, Ketua Umum UKM Sintalaras UNM, Faisal mengatakan kegiatan ini bertujuan sebagai ajang silaturahmi seluruh keluarga besar Sintalaras jelang perayaan ulang tahun mereka. UKM yang lahir 20 Desember 1984 ini, lanjut Faisal, diharapkan mampu menjadi wadah lahirnya aktivis-aktivis lingkungan.

"Semakin tinggi pohon, bukan hanya sering tertiup angin, tetapi semakin tinggi pohon, semakin banyak pula daunnya," tuturnya.

Ketua Panitia Milad UKM Sintalaras, Abdul Karim Ahmad mengatakan selain Tudang Sipulung, akan ada rangkaian kegiatan lainnya dalam merayakan milad mereka. Sebelum acara puncak pada 28 Desember nantinya, akan ada aksi pembuatan Biopori di Kampus UNM Gunungsari 23 Desember mendatang dan Climbing Party pada 28 Desember nanti di Kampus UNM Parangtambung.

"Biopori itu pembuatan lubang peresapan air, karena di kampus UNM Gunungsari rawan banjir. Kemudian nanti juga ada Climbing Party di Parangtambung, yakni aksi panjat dinding yang kami buka untuk semua mahasiswa UNM, termasuk pengurus LK yang mau belajar sebelum panjat tebing," ungkapnya.

Kegiatan Tudang Sipulung Sintalaras ini dihadiri Dewan Penasehat Sintalaras, Drs. Lang Gassa, M.Si, Dewan Pendiri Sintalaras, Drs. Hallaf Hanafi Prasad, M.Si dan Dewan Pembina Sintalaras, Hamsir, S.Pd serta beberapa alumni UKM Sintalaras.(*)



*Muhammad Yasir



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap