Beri Dukungan. Puluhan mahasiswa FE UNM menggelar aksi unjuk rasa sebagai bentuk dukungan untuk Faris Ahmad Alamri. (Febriawan - Profesi) |
Mahasiswa FE ini melakukan aksi unjuk rasa di halaman gedung. Mereka menuntut penegakan keadilan untuk rekannya, Faris Ahmad. Selain itu, selembaran kertas juga dibagikan kepada setiap pengunjung.
Jenderal lapangan Ahmad Fadil Imran mengatakan, tak ada bukti kuat tindakan pembusuran yang dituduhan kepada Faris Ahmad. Ia menegaskan, kiranya penegak hukum menegakkan hukum dengan adil.
“Kami meminta agar Faris Ahmad Alamri dibebaskan. Pihak kepolisian tak memiliki bukti atas tuduhan yang dilimpahkan kepada saudara kami,” kata mahasiswa Akuntansi ini saat berorasi. (*)
*Reporter: Ari Maryadi