PROFESI-UNM.COM - Penyambutan mahasiswa baru yang dilaksanakan serentak seluruh fakultas yang ada di UNM pada Senin (2/9), berjalan dengan lancar. Tidak ada keganjalan yang ditemukan lantaran PMB fakultas langsung di kordinir oleh birokrasi fakultas masing-masing.
Jika biasanya ada mahasiswa baru terkhusus laki-laki terlihat botak, untuk tahun ini seluruh mahasiswa baru dianjurkan untuk tidak menghilangkan rambutnya.
Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan, Heri Tahir yang ditemui setelah melakukan pemantauan PMB di tiap-tiap fakultas mengatakan, dirinya bersyukur pelaksaan PMB berlangsug aman terkendali.
Hanya saja, ketika ditanya terkait apakah maba laki-laki harus menggunduli "mahkota"-nya, ia menolak. "Saya tidak setuju kalau maba itu harus dibotak. Kalau maba dibotak, maka itu identik dengan ospek," tegasnya.
Ia menjelaskan, botak sangat mirip dengan prosesi perpeloncoan, yang dinilainya sangat tidak mendidik dan keluar dari esensi PMB.
"Oleh karena itu, ketika usai PMB universitas kemarin (Sabtu, 31/8), saya menghimbau kepada maba laki-laki untuk memotong rambut mereka sepanjang satu cm," ungkapnya. (*)
*Sutrisno Zulkifli