(int) |
Dalam petuah-petuah yang diberikan Pattaufi, ia mengharapkan kepada pengurus baru untuk maksimal dan ikhlas dalam bekerja. Karena menurutnya, itulah kunci kesuksesan. “Kita harus punya tekat yang kuat serta ikhlas dalam bekerja, maka semuanya akan maksimal dan hasilnya pasti akan memuaskan,” tuturnya.
Lebih lanjut, ia menegaskan, menjadi pengurus akan menguras tenaga yang lebih dibandingkan dengan mahasiswa biasa. “Kalian akan bekerja dua kali lipat, itu resiko yang harus ditanggung, dan itu pula yang menjadikan identitas kalian berbeda dibandingkan mahasiswa lain,” tegas pria kelahiran Jeneponto ini.
Di matanya, pengurus yang dilantik merupakan mahasiswa pilihan yang mempunyai prestasi tinggidi Jurusan, sehingga menurutnya kemampuan mereka bisa diandalkan dan dia berharap agar prestasi tersebut bisa dipertahankan. “Mudah-mudahan itu bisa dipertahankan dan ingat tidak ada alasan akademik terbengkalai. Tin kalian mengatur waktu masing-masing,” harapnya. (*)
*Repoter : Kasdar Kasau