Berita Terbaru!! :
Home » » Mahasiswa PGSD Ajarkan Siswa Cinta Lingkungan

Mahasiswa PGSD Ajarkan Siswa Cinta Lingkungan

Admin by Unknown on Wednesday 24 December 2014 | 22:16

Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Makassar
(Foto: int)
PROFESI-UNM.COM - Mahasiswa Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) menggelar pameran hasil pengolahan sampah di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sudirman 2 Makassar, Rabu (24/12).

Ketua pelaksana, Ardiansyah mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengajarkan siswa mengelolah sampah agar memiliki nilai ekonomis. “kami berharap siswa SD sadar akan kebersihan lingkungan terutama pada diri sendiri,” ucapnya.

Dengan mengusung tema “Membentuk Pribadi Cinta Lingkungan Melalui Karya Seni Rupa, Rasa dan Karsa Demi Terwujudnya Makassar ta’ tidak rantasa” mereka berharap, seorang guru tidak hanya tahu mengajar, tetapi juga mampu mengajak siswanya  ikut peduli terhadap keadaan lingkungan.

Selain itu, hasil dari daur ulang sampah yang dipamerkan akan dijual kepada masyarakat maupun orang tua siswa. “Hasil pameran akan dijual, kemudian dana tersebut disumbangkan untuk anak jalanan. Disinilah kami mengajarkan siswa kami bagaimana belajar tolong menolong” tambahnya. (*)

*Reporter: Rahmat Wajo



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap