Peserta mengikuti lomba pionering pada Kemah Lomba Pramuka Penegak (Kelopak) oleh UKM Pramuka UNM di Lapangan Kostrad Kariango Maros 3-7 November 2014. (IST) |
Ketua Dewan Racana Gugus Depan (Gudep) Putri 08.096, UKM Pramuka UNM, Farida Gaffar mengungkapkan, prestasi ini tentu merupakan suatu kebanggan tertentu untuk SMA 3 Takalar. Pasalnya dia mampu bersaing diatara 60 sekolah se-Sulawesi yang ikut lomba tersebut.
"Kami harap prestasi yang diraih terus ditingkatkan, kalau bisa ditingkat nasional juga," ungkap mahasiswa Akuntansi ini.
Kelopak yang mengusung tema “Bersaing dalam Perlombaan Bersaudara dalam Perkemahan” ini resmi ditutup oleh Pembantu Rektor bidang kemahasiswaan (PR III) UNM, Heri Tahir, Jumat kemarin di lapangan Kostrad Kariango Maros. (*)
*Reporter: Rajab