Berita Terbaru!! :
Home » » HMP IPA Adakan Pelatihan Karya Tulis Ilmiah

HMP IPA Adakan Pelatihan Karya Tulis Ilmiah

Admin by Unknown on Saturday, 8 November 2014 | 13:04

Mahasiswa Jurusan IPA FMIPA mengikuti Pelatihan KTI di Gedung FE kampus Parangtambung, Sabtu (8/11).
(Foto: Fatimah Mufidah Azzahra-Profesi)
PROFESI-UNM.COM - Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan pelatihan karya tulis ilmiah di Gedung FE 0401 Kampus Parangtambung, Sabtu (8/11).

Panitia pelakasana, Sitti Hardianti mengungkapkan, kemampuan menulis jadi tolak ukur seseorang di dalam kapabilitasnya membuat karya ilmiah. Untuk itu menurutnya kemampuan menulis menjadi suatu kebutuhan yang harus dipenuhi. "Supaya mereka tau menulis proposal dan karya-karya tulis ilmiah lainnya," ungkapnya.

Kegiatan yang diselenggarakan selama dua hari tanggal 8-9 november 2014 ini bertemakan "Dengan Membaca Kita Mengenal Dunia, Dengan Menulis Dunia Mengenal Kita" mewajibkan peserta seluruh mahasiswa Jurusan Pendidikan IPA baik reguler maupun International Class Program (ICP).

Kegiatan yang merupakan seminar pertama Himpunan Mahasiswa Pendidikan IPA akan menghadirkan pemateri internal. (*)

*Reporter: Fatimah‬ Muffidah Azzahra



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap