Berita Terbaru!! :
Home » » Berbagi Ceria Jadi Volunteer di IAC

Berbagi Ceria Jadi Volunteer di IAC

Admin by Yasir Bakekok on Friday, 21 March 2014 | 10:54

Sekolah Ahad IAC
(ist)
PROFESI-UNM.COM - Berbagi ilmu dan keceriaan dengan anak-anak putus sekolah, merupakan salah satu misi yang tengah dijalankan komunitas Istana Anak Ceria (IAC). Komunitas yang bergerak di bidang sosial ini, setiap minggunya mengadakan pembelajaran dengan anak-anak yang kurang mampu. Sebut saja sekolah ahad, sekolah yang sering dilaksanakan di Kampus UNM Parang Tambung ini.

Demi kelancaran, IAC kembali membuka kesempata buat siap saja yang ingin berbagai dengan mereka. IAC menerima siapa saja mahasiswa yang ingin menjadi volunteer bebas di IAC. Dwiyana, ketua komunitas ini mengatakan, komunitasnya tidak mematok persyaratan yang muluk. “Kalau di IAC sendiri, yang penting volunteernya bisa loyal sama IAC,” tutur mahasiswa jurusan Biologi FMIPA UNM ini.

Lanjutnya, dipengurusannya yang baru ini, Ia berharap akan semakin banyak anak-anak yang tidak sekolah bisa kembali mengenyam bangku sekolah. Terlebih, jika faktor pendukung seperti tenaga pengajar memenuhi target yang telah ditetapkan. “Goal-nya itu mengembalikan mereka ke sekolah,” terangnya.

Muhammad Waldi, salah satu mahasiswa Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) mengaku ingin berpartisipasi dalam program IAC tersebut. Ia tertarik dengan program sosial tersebut, terlebih sebagai calon pendidik merupaka wadah yang tepat untuk mengaplikasikan ilmunya. “Inimi yang saya tunggu, berbagai ilmu dengan anak-anak,” katanya.

Saat ini, IAC juga tengah mengadakan Baksos Perdana 2014 yang akan digelar selama dua hari, 20-21 Maret di sekitar Fakultas Matematikadan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA). Selain sebagai ajang berbagi, baksos ini juga sebagai bentuk memperkenalakan IAC. “Baru sebagian yang tahu IAC dan dengan baksos semoga mereka lebih kenal,” harap mahasiswa angakatan 2012. (*)


*Reporter: Dian Febrianti



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap