Berita Terbaru!! :
Home » » UNM Tidak Aman, Simpul 3 Pentas di Kampus Orang

UNM Tidak Aman, Simpul 3 Pentas di Kampus Orang

Admin by Yasir Bakekok on Sunday, 5 January 2014 | 03:38

PROFESI-UNM.COM - Kondisi kampus Universitas Negeri Makassar (UNM) yang rawan bentrok, akhirnyan mengantarkan Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) menyelenggarakan Festival Teater “Simpul 3, Satu Tubuh Tiga Wajah” Bahasa dan Sastra Indonesia, Jum’at (3/01) di audutorium Al-Amin Universitas Muhammadiyah Makassar (Unismuh).

Muhammad Yahya selaku pemimpin produksi mengatakan, "kami memilih lokasi ini untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan seperti bentrok karena kampus sendiri masih dijaga polisi",tuturnya.

Festival Teater yang merupakan tugas mata kuliah Apresiasi Drama Indonesia yang didukung oleh Unit Kegiatan Mahasiswa Seni (UKM Seni), Bengkel Sastra UNM (Bestra) dan Talas Unismuh selain menyuguhkan tiga pementasan, juga menampilkan pameran dan pembacaan puisi. “Nantinya acara akan berbeda karena ada pameran juga,”tutupnya.

Sementara Anggy Ayu Lestari salah satu mahasiswa yang datang menyaksikan pementasan, menyayangkan karena pentas tersebut tidak diselanggearakan di bawah atap UNM. Menurutnya, pementasan seperti ini mestinya tidak perlu keluar kampus, karena UNM mempunyai tempat yang bisa digunakan. ”Masih ada ji Amanagappa atau Sao Panrita kenapa mesti disini. Sayang sekali harus di kampusnya orang,” ujar mahasiswi Fakultas Seni dan Desain (FSD) UNM ini. (*)



*Reporter: Nurul Irsal Amalia Rosni Armin
Editor: Dian Febriani



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap