Rektor UNM, Arismunandar tengah memberikan sambutan sebelum melantik pengurus baru. (Foto: Hartina-Profesi) |
Dengan tema "Menggalang kebersamaan untuk meningkatkan kinerja dan kualitas diri dalam berlembaga," sintalaras sekaligus melantik anggota baru berjumlah 29 orang.
Ketua Sintalaras terpilih, Jusman Intang berharap, kedepannya ia mampu membawa angin segar bagi lembaga pecinta alam itu. "Semoga kami mampu meningkatkan kualitas dalam berlembaga, semakin bersemangat dalam meningkatkan prestasi. Anggota sintalaras harus menperlihatkan loyalitas," tutur Jusman.
Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan (PR III) UNM, Heri Tahir mengatakan, jangan sampai ornganisasi menjadi bumerang akademik, mainset kita harus dirubah organisasi bukanlah segala-galanya.
"Bukan masanya berlama-lama dikampus karena banyak yang menanti untuk kesuksesan masa depan," tegasnya. (*)
*Reporter: Hartina Rahayu