Berita Terbaru!! :
Home » » Mahasiswa FE Pingsan Saat Donor Darah

Mahasiswa FE Pingsan Saat Donor Darah

Admin by Thinkpedia Indonesia on Wednesday 18 February 2015 | 00:59

Zainuddin saat ditolong tim medis,
Selasa (17/2).
(Foto: Fahril - Profesi)
PROFESI-UNM.COM - Zainuddin, mahasiswa Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Negeri Makassar (UNM) pingsan sesaat setelah mendonorkan darahnya dalam kegiatan Aksi Sosial Mahasiswa Arsitektur Sipil (Asomasi) yang diadakan Himpunan Mahasiswa Sipil dan Perencanaan (HMSP) di Pelataran Menara Pinisi, Selasa (17/2).

Salah satu dokter unit donor darah kota makassar menyatakan bahwa pendonor (Zainuddin, red) dinyatakan sehat dan normal pada saat tes, sesaat sebelum proses transfusi darah berlangsung.

"Dia tadi itu tidak sarapan baru tidak minum juga vitamin yang kita kasi. Padahal tensinya tadi normal ji," ungkapnya.

Akibatnya, mahasiswa semester 10 itu pingsan dan mengalami kejang setelah darahnya diambil oleh tim medis. Akbar, Ketua Korps Suka Rela Palang Merah Indonesia (KSR PMI) UNM mengatakan bahwa pendonor terserang hipotermia.

"Tadi itu, kaget ki tubuhnya pas transfusi darah. Apalagi ini pertama kalinya dia mendonor ditambah dengan hujan dan cuaca dingin," katanya.

Akhirnya, mahasiswa angkatan 2010 itu dilarikan ke rumah sakit Islam Faisal setelah mendapat pertolongan pertama oleh tim medis.

Ketua Himpunan HMSP, Ahmad Rifai menyatakan akan terus memantau perkembangan mahasiswa akuntasi itu. "Agak mendingan mi, sekarang ia sudah dibawa ke kosnya," syukurnya. (*)

*Reporter: Fahril



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap