Berita Terbaru!! :
Home » » SMAN 3 Palopo Raih Juara Terbanyak AF 2014

SMAN 3 Palopo Raih Juara Terbanyak AF 2014

Admin by Unknown on Monday, 3 March 2014 | 00:55

Pegelaran Accounting Fair 2014 HIMAPSI FE UNM
(doc - Profesi)

PROFESI-UNM.COM - SMA 3 Palopo berhasil menjadi SMA yang memiliki juara terbanyak pada Accounting Fair (AF) 2014 yang digelar Himpunan Mahasiswa Pendidikan Akuntansi (HIMAPSI) Fakultas Ekonomi (FE) UNM di Auditorium Amanagappa, Minggu (2/3).

SMAN 3 Palopo berhasil meraih empat tropi dalam dua jenis lomba yang dilombakan dalam event AF tahun ini. Diantaranya, Juara 2 dan 3 Lomba team dan juara 1 dan 3 lomba inidividu.

Salah satu peserta dari SMAN 3 Palopo mengaku senang dan tidak menyangka mampu memberikan yang terbaik untuk sekolahnya. “Ini adalah lomba akuntansi yang pertama kali saya ikuti selama saya menjadi siswa SMA di Palopo dan ini sebuah kebanggan bagi saya tersendiri,” ungkapnya.

Ia mengharapkan agar kegiatan seperti ini terus digalakkan. “Harapanku kegiatan seperti ini tidak berhenti disini dan tahun depan akan diadakan kembali,” tambahnya.

Menanggapi hal itu, Ketua Panitia AF 2014, Satria Colli menungkapkan terima kasihnya kepada seluruh panitia yang terus bekerja keras dalam menyukseskan kegiatan ini. “Kegiatan ini dikemas dengan bentuk yang lebih menarik dan mudah-mudahan ini mampu meningkatkan keterampilan siswa setelah mengikuti kegiatan ini” ungkapnya (*)



Reporter : Agung Rinaldy Malik/ Nurul Irsal Amalia



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap