Berita Terbaru!! :
Home » » Panitia Mubes LK UNM Rugi Rp 5 Juta

Panitia Mubes LK UNM Rugi Rp 5 Juta

Admin by Unknown on Sunday, 19 January 2014 | 00:22

Logo BEM UNM
(doc-profesi)

PROFESI-UNM.COM - Panitia pelaksana Musyawarah Besar (Mubes) Lembaga Kemahasiswaa (LK) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengalami kerugian sebanyak 5 juta rupiah. Hal ini dikarenakan Mubes yang rencananya akan dilaksanakan di Wisma Cempaka Kabupaten Bone, 17 hingga 19 Januari itu mengalami penundaan.

Hal ini diungkapkan Muhammad Hasbi selaku ketua panitia. Dana tersebut menurut Hasbi, digunakan untuk panjar tempat sebesar Rp 3 juta dan Rp 2 juta selebihnya digunakan untuk panjar makanan. “Selain rugi tenaga, kita juga rugi secara materi,” sesal mahasiswa jurusan Pendidikan Luar Sekolah ini.

Pasca penundaan Mubes LK tertinggi Universitas ini, pihak kepanitiaan belum mengetahui tempat yang nantinya akan digunakan karena masih menunggu keputusan dari Badan Perumus (BP). “Saya belum tau dimana nantinya akan dilaksanakan karena masih menunggu keputusan dari BP, kami pihak panitia hanya menyediakan tempat dan perlengkapan lainnya,” ungkap Hasbi.

Ia berharap agar pelaksanaan forum tertinggi organisasi itu dapat terealisasikan secepatnya, mengingat sebelumnya sudah tertunda di awal januari lalu.  (*)

*Reporter: Asriadi
Editor: Ary Utary Nur



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap