Berita Terbaru!! :
Home » » PR III Tuntut Fakultas Transparan Perihal Dana LK

PR III Tuntut Fakultas Transparan Perihal Dana LK

Admin by Thinkpedia Indonesia on Thursday, 19 March 2015 | 15:45

Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan
Prof. Heri Tahir
(Foto: Doc - Profesi)
PROFESI-UNM.COM - Meningkatnya anggaran kemahasiswaan di tingkat universitas juga berlaku sama untuk lembaga kemahasiswaan (LK) fakultas.

Itu diungkapkan Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan (PR III) Universitas Negeri Makassar (UNM), Heri Tahir pada rapat pembagian dana kemahasiswaan LK universitas di lantai 6 Menara Pinisi, Selasa (17/3).

Ia mengatakan, sangat jelas anggaran dari PNBP berdasarkan persentase pembagiannya. "30 persen PNBP untuk universitas, 5 persen dari itu adalah anggaran LK universitas. Sedangkan 70 persen dibagi untuk sembilan fakultas, dan 5 persen dari itu untuk LK fakultas," paparnya.

Ia pun mengatakan, tidak menyukai bila masih ada LK fakultas yang meminta dana di universitas.

"Ada dana LK di fakultas. Minta di sana, bukan minta di universitas karena sudah ada masing-masing dananya," tegas mantan Asisten Direktur Administrasi Umum dan Keuangan (Asdir II) Program Pascasarjana (PPs) UNM ini. (*)

*Reporter: Khaerul Mustaan



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap