Berita Terbaru!! :
Home » , » Pameran Kuliner, Sajikan 55 Jenis Makanan

Pameran Kuliner, Sajikan 55 Jenis Makanan

Admin by Unknown on Wednesday, 14 January 2015 | 02:58

Sop konro salah satu makanan khas yang di pamerkan pada
Pameran Kuliner yang dilaksanakan oleh mahasiswa ekonomi
di Pelataran Menara Pinisi UNM,
Selasa (13/1).
(Foto: int)
PROFESI-UNM.COM - Sebanyak 55 jenis makananan khas Sulawesi selatan (Sulsel) yang terdiri dari empat etnis yakni Makassar, Bugis, Mandar, Toraja disajikan pada pameran kuliner yang digelar oleh Jurusan Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Negeri Makassar (UNM) di Pelantaran Pinisi Gunung Sari UNM, Selasa (13/1).

Ketua panitia , Murdiono mengatakan, kegiatan ini praktek dari mata kuliah manajemen means. 

 "Tapi bukan hanya mata kuliah semata, melainkan juga untuk membangkitkan cita rasa khas kuliner budaya sulsel. Terlebih lagi ini pertama kalinya kami laksanakan," ungkapnya.

Murdiono berharap, dengan dilaksakannya kegiatan ini bisa memicu jiwa berwirausaha bagi mahasiswa UNM. "semoga berakhirnya acara ini bisa jadi inspirasi buat kawan-kawan untuk mengembangkan kegiatan pameran yang lain," katanya. (*)

*Reporter: Marwa



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap