Berita Terbaru!! :
Home » » Mimpi di Balik Mimpi

Mimpi di Balik Mimpi

Admin by Unknown on Saturday 27 December 2014 | 10:11

Andi Nurul Fatiha.
(Foto: ist)
PROFESI-UNM.COM - Malam menjelma alam, cahaya bulan mulai memesona kecantikannya. Sesekali kedip bintang bergejolak merayu bulan di pangkuan langit. Malam ini tampak merdu dengan gontaian nada ombak yang begitu bringas namun tawarkan damai dalam jiwa yang gelisah. Hembusan angin juga begitu sangat bersahabat menyejukkan hati dan menenangkan pikiran. Aaakkhh sungguh indah malam ini aku sangat beruntung berada di tempat ini, baru kali ini aku menemukan tempat yang damai se damai ini,,, ooohh TUHAN aku sangat bersyukur di pertemukan tempat yang se indah malam ini.


Sungguh sangat ku nikmati malam ini, aku yakin tak ada lagi malam se indah malam ini, aku duduk di pinggiran pantai menikmati secangkir kopi yang aku beli di dekat pohon cemara itu, sungguh Ini malam terindah dalam hidup ku.


Sambil ku nikmati malam ini tak sengaja aku melihat seorang gadis yang berambut panjang lurus, rambutnya sangat indah, tapi sayangnya gadis itu tak melihat ke arah ku, sehingga aku jadi penasaran dengan wajah gadis itu. Tak terasa sudah amat larut malam, saya harus pulang ke rumah, walau aku tak ingin meninggalkan tempat ini, tapi sayang rasanya malam begitu sangat cepat berlalu dan saya harus pulang ke rumah untuk beristirahat, aku tak dapat tidur aku sangat gelisah ingin mengenal wajah perempuan yang berambut panjang dan lurus itu dan sampai-sampai aku tak sadar kalau aku tertidur memikirkannya.


Pagi kini mulai menjenguk alam dan aku baru tersadar bahwa semua tentang gadis dan tempat itu hanyalah MIMPI, mimpi yang begitu indah, sungguh aku tak percaya kalau semua itu hanyalah mimpi, seandainya saja aku tau kalau itu hanya mimpi ku tak akan pulang kerumah untuk tidur, tapi kenapa aku begitu sangat penasaran dengan wanita itu, aakkhh sudah itu hanyalah mimpi, lebih baik aku pergi ke pantai yang berada di belakang rumah ku agar aku tak stress memikirkan wanita di dalam mimpi ku itu. Aku duduk terdiam menikmati ke sejukan di pagi ini, tapi sayang sekali seorang bapak-bapak duduk di dekat ku dengan mengisap 1 batang rokok, jujur saja aku tak suka dengan asap rokok, tapi aku tak mau mengatakannya pada bapak itu takut bapaknya tersingngung atau marah.


Dan akhirnya aku pergi meninggalkan bapak-bapak itu sendiri, aku berjalan di pinggiran pantai menikmati hempasan ombak yang menghempas kaki ku, sungguh sangat indah pagi ini, sudah lumayan jauh aku dari tempat yang tadi, aku melihat gadis yang berambut panjang lurus yang berada dalam mimpi ku waktu itu, aku tak percaya kalau dia memang benar ada, tapi sayang sekali perempuan itu tak pernah melihat ke arah ku, ku dekati saja dia, lagian dianya juga lagi sendiri, mungkin ini kesempatan untuk kenalan, saat aku menghampirinya tiba-tiba dia menoleh ke arah ku dia memang benar-benar cantik, anggun, sungguh sangat menarik perhatian lesung pipinya yang begitu dalam se dalam rasanya aku ingin berkenalan dengannya.. hahahaaa ,,,, aku mulai menggombal, tapi memang benar dialah wanita yang pertama yang bisa memikat hati ku, aku tak percaya ini semua rambutnya seindah wajahnya, wajahnya seindah rembulan bercahaya, rembulan yang menerangi malam sedangkan dia menerangi hati ku… heheee,,, aku bergemetar mendekatinya untuk menanyakan namanya, saat ku ulurkan tangan ku, tiba-tiba terdengar suara ibu memanggil ku.


Aku sangat terkejut mendengar nada suara ibu yang begitu besar nampaknya dia sudah dari tadi memanggil ku, nada suaranya seperti orang yang begitu kesal pada ku, dia meneriakan kata BANGUUUUUUUUUNNNNNNN sudaahhh pagiiii……..


Akhrinya aku terbangun dan semua kejadian itu hanyalah MIMPI lagi, aku kira aku sudah terbangun dan bertemu dengan wanita itu tetapi ini hanyalah MIMPI DI DALAM MIMPI,,, sama sekali aku belum terbangun,,, sungguh sangat menyebalkan dan akhirnya aku segera mandi, tak perlu lagi aku memikirkan mimpi yang konyol itu, ternyata ke bahagiaan ku berada dalam mimpi.


selesai mandi terdengar suara adzan di masjid yang dekat dengan rumah ku, aku terkejut dan menanyakan pada ibu, “ ibu sudah jam berapa sekarang? “ ibu menjawab “ dasar anak malas, sekarang sudah jam 12 lewat, sekarang waktunya shalat, sana kamu ke masjid untuk shalat “ aku pun berangkat ke masjid untuk melakukan ke wajiban ku sebagai umat islam.


Setelah saya melakukan kewajiban ku saya pun bergegas keluar dari masjid, tak sengaja saya melihat gadis yang berada dalam mimpi ku yang menyebalkan itu,,, sungguh aku tak ingin mempercayai ini lagi, bisa-bisa aku gila karena wanita mimpi itu, aku takut ini mimpi lagi, tapi memang wanita itu benar-benar ada, wajah dan rambutnya memang persis dalam mimpi ku, aku pikir mungkin ini jodoh ku… hahaha…. aku di buat gila oleh wanita mimpi itu. Ku coba mendekatinya menanyakan namanya ternyata nama gadis itu AYU,,, namanya memang sesuai dengan wajahnya… ibunya memang pintar memberikan nama yang begitu pas dengannya.


Kuputus kan untuk tidak pulang ke rumah aku takut ini mimpi lagi, dan akhirnya kami berdua berjalan menuju pantai dekat rumah ku, sambil bercerita tentang keluarga dan kehidupan kami masing-masing, entah kenapa aku merasa sudah cukup akrab dengannya, dia sudah tak asing lagi bagi ku, aku sudah sangat percaya dengannya, dan kami berjalan di pinggiran pantai menikmati suasana di sore ini, untungnya sore ini tak panas dan agak sedikit mendung, entah kenapa kaki ku terasa sangat sakit, dan sangat-sangat sakit… saat aku menundukkan kepalaku ternyata se ekor kepiting menggigit jari kaki ku, sungguh sangat sakit aku berteriak sangat keras,, sungguh aku benar-benar malu berteriak ke sakitan di depannya, untungnya aku bisa melepaskan kepiting itu dari kaki ku, dan aku sadar ternyata ini bukanlah mimpi, aku sangat bahagia hari ini, dan aku ucapkan pada kepiting itu TERIMAH KASIH telah menyadarkan ku… ? (*)


*Penulis: Andi Nurul Fatiha A.M prodi: Pend.Bahasa Indonesia kelas: A angkatan tahun 2014



=========================================================================
Kirim Tulisan, Berita, Opini, Foto atau Karya Sastra Anda ke email  profesi_unm@yahoo.com untuk diterbitkan di rubrik Citizen Journalism Profesi Online. Sertakan juga foto, nama lengkap, jurusan/prodi atau jabatan Anda.







Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap