Mahasiswa UNM kembali melakukan aksi di depan Menara Pinisi UNM, Jumat (14/11) (Foto: Kasdar Kasau-Profesi) |
Dalam aksinya, mereka mengecam tindakan reftesif aparat kepolisian yang telah melewati ambang batas dengan menerobos masuk kampus, bahkan membabi buta memukuli orang yang berada di kampus.
"Kapolres harus bertanggungjawab atas perlakuan ini. Turunkan dari jabatannya serta pecat pelaku pemukulan," teriak Harun Rasyid sambil memegang megafon.
Lanjutnya ia mengajak semua mahasiswa untuk turut berpartisipasi menuntut dan mendesak pihak kepolisian yang telah melakukan perlakuan tidak terhormat kepada mahasiswa maupun dosen.
"Sodara-sodara sekalian, Kita telah dibungkam oleh rezim Jokowi. Kawan-kawan sekalian ini adalah panggilan intelektual sebagai agent of change bagi seorang mahasiswa untuk kita hadir di tengah-tengah masyarakat untuk melakukan penetrasi terhadap kemelut-kemelut kabangsaan yang kemudian hadir hari ini. Atas dasar itulah kemudian aparat mencoba mengahalangi," serunya kepada demonstran. (*)
*Reporter: Kasdar Kasau