Ketua Panitia Dies Natilis PPs UNM, Abdullah Sinring saat memberikan sambutan (Yasir - Profesi) |
Prodi S2 IPS dinyatakan sebagai pemenang berdasarkan keputusan dewan juri setelah mengalahkan belasan stand prodi pascasarjana lain. Selain Prodi IPS, Prodi S3 Ilmu Pendidikan keluar sebagai juara kedua. Tidak ketinggalan berpartisipasi, prodi S2 Olahraga yang berasal dari Kabupaten Soppeng didaulat oleh dewan juri sebagai juara ketiga.
Ketua Panitia Dies Natalis PPs UNM, Abdullah Sinring mengungkapkan bahwa hasil penilaian dewan juri merupakan hasil jujur tanpa ada tekanan dari pihak manapun. "Dewan juri yang yang menilai merupakan orang-orang yang telah berpengalaman dan bekerja secara profesional," ungkapnya.
Adapun dewan juri yang menilai lomba tersebut adalah Rachmawati Sofyan Salam, Huriah Heri Tahir, dan Mahdiana Muhamad Bukka. (*)
*Reporter: Arnawan Arif