Berita Terbaru!! :
Home » » Lomba Futsal Putri Menwa Jadi Primadona

Lomba Futsal Putri Menwa Jadi Primadona

Admin by Imam Rahmanto on Wednesday, 21 May 2014 | 19:01

Suasana pertandingan futsal putri antara UKM Olahraga UNM melawan Hima PGSD Dikjas FIK UNM. (Khaerul-Profesi)
PROFESI-UNM.COM - Sebanyak 32 tim berduel dalam lomba futsal dan takraw yang diselenggarakan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Resimen Mahasiswa (Menwa) Universitas Negeri Makassar (UNM). 14 Tim pada turnamen futsal dan 18 tim pada turnamen takraw. Hari ini telah memasuki hari kedua sejak dimulai di kampus UNM sektor Gunung Sari, Selasa (20/5) dan berakhir pada final, Jumat (23/5) mendatang.

Pada perlombaan sebagai rangkaian kegiatan dalam rangka merayakan hari lahir UKM Menwa UNM ke-37 ini, lomba futsal menjadi primadona para mahasiswa yang menonton dua turnamen itu. Wajar saja, karena lomba futsal hanya melibatkan tim putri, sedangkan takraw hanya tim putra.

Para penonton tampak jauh lebih banyak memadati tempat pertandingan futsal ketimbang takraw. Notabene, penonton laki-laki pun lebih mendominasi. Empat pertandingan futsal yang digelar sore tadi selalu riuh dengan teriakan penonton tiap kali gadis-gadis kampus itu menendang bola.

"Lebih seru ditonton lomba futsal karena cewek-cewek yang main," tutur Sandi, mahasiswa Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi (FE) yang turut menonton pertandingan futsal tersebut.

Kepala Urusan Administrasi (Kaurmin) UKM Menwa UNM, Harrimukti Hasan yan juga selaku panitia, mengungkapkan, lomba futsal hanya dikhususkan putri untuk menghindari bentrok yang sering terjadi pada pertandingan futsal bila melibatkan tim putra. "Lomba futsal selalu kontak fisik antarpemain, dan itu sering mengakibatkan bentrok. Makanya tim futsal khusus cewek dan takraw khusus cowok," katanya.

Mahasiswa Jurusan Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi (Penjaskesrek) Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) ini, juga mengungkapkan, tim dari luar lebih banyak dari pada tim dari UNM. Tercatat, Menwa Unhas, UIN, UMI, AMI, IPDN, dan Universitas 45 sebagai tim luar UNM. Sedangkan UKM Menwa UNM, Pramuka, KSR, Hima PGSD Dikjas FIK, PGSD FIP, dan Himabio FMIPA tampil sebagai tim tuan rumah. (*)


*Reporter: Khaerul Mustaan



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap