Berita Terbaru!! :
Home » , » Renovasi Belum Rampung, Peserta PPG-SM3T UNM Luntang Lantung

Renovasi Belum Rampung, Peserta PPG-SM3T UNM Luntang Lantung

Admin by Yasir Bakekok on Tuesday, 18 March 2014 | 03:24

(doc - Profesi)
PROFESI-UNM.COM - Direnovasinya Rumah Susun Sederhana Bersewa (Rusunawa), membuat peserta PPG-SM3T angkatan II harus diasramakan di bekas kantor Biro Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK) hingga 16 Maret kemarin. Namun, janji pihak Pengembangan Pendidikan Profesi Guru (P3G) selaku penyelenggara PPG-SM3T untuk memindahkan seluruh peserta kembali ke Rusunawa belum dapat ditepati.

Koordinator peserta perempuan PPG-SM3T, Kurniawati mengungkapkan rasa kecewanya. Pasalnya gedung BAAK lama sangat tidak kondusif untuk ditinggali. Bangunan dua lantai tersebut dengan beberapa ruangan kini penuh sesak oleh peserta PPG.Bangunan tersebut jauh dari kata layak. Ruangan kantor yang disulap menjadi kamar dengan kapasitas tampung 15 orang bahkan lebih sangat tidak nyaman, serta kamar mandi umum yang tidak layak dipakai bergantian.

"Seandainya janji tersebut ditepati hari ini kami sudah menempati Rusunawa," ungkapnya.

Direktur Pengembangan Pendidikan Profesi Guru, Abdullah Pandang mengklarifikasi jika renovasi Rusunawa hingga kini belum rampung dan masih banyak yang perlu dibenahi. jika proses pemindahan tetap dipaksakan nantinya juga tidak akan efektif. Mengenai kapan tepatnya mereka akan benar-benar dipindahkan pihak penyelenggara belum memberikan jawaban pasti.

"Renovasinya belum selesai, peserta PPG juga tidak akan nyaman jika saat diasrama mereka akan diganggu dengan proses renovasi," terangnya. (*)


*Reporter: Sulastri Khaer / Andi Sadriani



Share this article :
0 Komentar
Tweet
Komentar

0 comments :

Sampaikan tanggapan Anda

Tanpa Anda Kami Belum Lengkap