PPs UNM. (Imam-Profesi) |
Prodi tersebut diantaranya Prodi Bahasa Jerman dan Prodi Pendidikan dan Teknologi Keguruan (PTK). Rencananya kedua prodi tersebut bakal membuka kuota masing-masing sebanyak 30 kursi.
Ketua Panitia penerimaan mahasiswa baru, Nurdin mengungkapkan, setelah melalui sejumlah tahapan, akhirnya pihak PPs UNM dapat membuka dua prodi tersebut. Sebelumnya, kata Nurdin, prodi PTK masih berbentuk konsentrasi dan “mendompleng” di prodi Fisika. Sedangkan untuk prodi bahasa Jerman juga telah mendapat restu dari pusat.
"Ini menjadi angin segar buat calon mahasiswa yang ingin mengambil jurusan yang linear," terang Nurdin di Kampus PPs UNM, Senin (25/2). (*)
*Reporter: Azhar Fadhil