Zakaria Leo saat memberi sambutan pelantikan Ketua UKM SAR (Febriawan - Profesi) |
Pesan tersebut disampaikan kepada Kabag Kemahasiswaan BAAK UNM, Jufri, yang mewakili Rektor karena berhalangan hadir. Bahkan, Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan (PR III) UNM, Heri Tahir pun absen dalam pelantikan badan pengurus UKM SAR UNM tersebut.
Nur Zakaria Leo meminta Rektor UNM agar lebih sering aktif dengan berbagai kegiatan kemahasiswaan. “Kalau acara seperti pelantikan pengurus UKM seperti ini, Rektor juga harus hadir. Kalah sama perwira Pangdam Wirabuana, Brimob yang bisa datang hadir,” katanya.
Selanjutnya, ia juga menyinggung soal tersendatnya pengelolaan UKM di UNM. “Realitanya UKM sering kehabisan duit, kalau kampus tidak bisa kelola mereka dengan baik, mereka benar-benar bisa lumpuh. Termasuk juga sekretariat PKM, harus segera diselesaikan,” tandasnya. (*)
Selanjutnya, ia juga menyinggung soal tersendatnya pengelolaan UKM di UNM. “Realitanya UKM sering kehabisan duit, kalau kampus tidak bisa kelola mereka dengan baik, mereka benar-benar bisa lumpuh. Termasuk juga sekretariat PKM, harus segera diselesaikan,” tandasnya. (*)
*Reporter: Febriawan
Djalil