(int) |
Batas waktu pendaftaran tersebut tidak akan diperpanjang lagi. Menurut Aris, mahasiswa sudah diberikan kesempatan perpanjangan hingga hari ini. Bagi mahasiswa yang terlambat mendaftar tidak akan ada toleransi lagi. "Kita juga secepatnya haris mulai PPL dan pembekalan karena jadwal sekolah sudah mendesak," tuturnya.
Ditanyakan terkait alasan perpanjangan pendaftaran PPL seminggu sebelumnya, Aris menjelaskan, masih banyaknya mahasiswa yang tidak kebagian waktu pendaftaran karena beberapa hal. Oleh karena itu, pihak UPT PPL memutuskan untuk memperpanjang batas pendaftaran hingga seminggu ke depan. "Kita waktu itu lihat banyak mahasiswa yang mau mendaftar namun ternyata pendaftarannya sudah ditutup. Makanya kita perpanjang sampai 7 Februari," ungkapnya.
Selain itu, alasan lainnya, distribusi mahasiswa yang akan ditempatkan di sekolah-sekolah negeri di kota Makassar agak lambat ditangani. Ada banyak mahasiswa yang harus diseimbangkan pembagiannya dengan jumlah sekolah yang menjadi mitra.
"Seperti untuk Teknik itu yang agak sulit penempatannya, karena harus di sekolah kejuruan, sementara yang mendaftar baru 6 orang, dari jurusan Teknik Sipil dan Teknik Elektronika," imbuhnya. Alhasil, lanjutnya lagi, untuk mengantisipasinya, ia menyiapkan dua SMK yang akan dijadikan lahan pengabdian bagi mahasiswa Teknik. (*)
*Reporter: Imam Rahmanto